Sedikit Tentang Bali Guitar Effect
Perkenalkan nama saya Ketut dari Bali, saya seorang guitarist (pengamen) dan soundman di beberapa bar - restaurant - villa - hotel dan event lainnya di bali.


Dari semua perakitan pedal, saya mendemokannya saat manggung, banyak juga yang tertarik dan memesan pedal dengan karakter kesukaan mereka.
> proses pembuatan
- pembuatan layout, disini saya menggunakan "sprint layout" software - terus saya cetak di tukang print, karena dirumah saya tidak memiliki laser printer, he he.... masih kere :)

- penyoderan, saya gunakan penyoderan yang profesional, suhu bisa di atur sesuai komponen yang akan di soder, dan jenis timahnya saya gunakan yang qualitas terbaik (product import)
- bagi saya yang terpenting adalah kwalitas pensoderan dan kwalitas material seperti kabel (low noise), jacks, karena pedal itu nantinya akan kita injak2 dan tanpa sadar juga akan ketendang.


Dari semua perakitan, ternyata yang paling mahal adalah aluminium box dan footswitch 3pdt. Tapi saya menggunakan plastik box yang dilapisi aluminium foil & plat aluminium (noiseless)
Demikianlah kisah pembuatan "Bali Guitar Effects Blog"
Terimakasih
No comments:
Post a Comment